Tak seorang pun tahu kapan kucing ini mulai bercokol
di bumi. Tapi, peneliti dunia masa silam percaya, nenek moyang kucing adalah
Miacis. Binatang liar yang sosoknya mirip musang yang hidup pada masa Eocene,
kira-kira 50.000.000 tahun silam. Selain itu Kucing pernah dilindungi oleh
Undang-Undang. Pada tahun 1.800-an ditemukan suatu kuburan atau tepatnya
“situs” berisikan 300.000 mumi kucing dimana semuanya masih utuh menandakan
dahulu kucing memang suatu hewan yang spesial.
Catatan paling awal tentang usaha domestikasi kucing
adalah sekitar tahun 4000 SM di Mesir, ketika kucing digunakan untuk menjaga
toko bahan pangan dari serangan tikus. Namun, baru-baru ini dalam sebuah makan
di Shillourokambos, Siprus, bertahun 7500 SM, ditemukan kerangka kucing yang
dikuburkan bersama manusia. Karena tikus bukanlah hewan asli Siprus, hal ini
menunjukkan bahwa paling tidak pada saat itu, telah terjadi usaha domestikasi
kucing. Kerangka kucing yang ditemukan di Siprus ini mirip dengan spesies
kucing liar yang merupakan nenek moyang kucing rumahan saat ini.
Kucing persia adalah salah satu ras kucing tertua
yang berasal dari persia, atau sekarang bisa di sebut dengan “iran”. Kucing
jenis ini juga merupakan sebagai kucing paling populer di dunia. karakteristik
pada kucing ini di kenal sebagai kucing yang sangat mudah beradaptasi dengan
baik di lingkungan barunya.
Kucing persia juga sangat akrab dengan manusia, baik anak kecil maupun manusia dewasa. Kucing jenis ini juga lebih di kenal tenang, tidak rewel, dan lebih suka berada di dalam rumah. |
Harga kucing persia biasanya cenderung memiliki berbagai variasi dan untuk
kucing persia yang tergolong sangat sempurna atau maksimal dari segi
kualitasnya bisa mencapai dengan harga 4000 dolar amerika.
2. Anggora
Anggora adalah satu kucing ras termahal di dunia,
karena kelangkaan pada kucing ini sangat fantastis. Kenapa saya bilang
fantastis? Yap, karena kucing jenis Angora pure breed ini hanya sedikit orang
yang dapat memilikinya. Anggora pure breed memiliki ciri bentuk fisik yang
tidak biasa di miliki kucing lain.
Anggora memiliki ciri fisik di bagian hidungnya yang
mancung dan bentuk badannya yang semampai sehingga kucing ini memiliki
karakteristik yang sungguh luar biasa dan cantik ketika saat berjalan dan
melakukan aktifitas lainnya. Kucing jenis ini di duga kuat berasal dari turki,
karena sesuai namanya yang di sebut angora yang berasal dari sebuah nama kota
di turki (angkara). Untuk harga kucing angora yang “asli” bisa mencapai 15.000
dolar amerika dalam bentuk kualitas yang bagus dan bersertifikasi.
3. British
shorthair
Kucing ini juga tergolong cukup mahal, kucing
british shorthair merupakan keturunan dari kucing persia yang sudah di
persilangkan dengan kucing lokal dari dataran inggris. kucing ini mempunyai
karekteristik sering tidak menurut pada pemiliknya saat di panggil.
Kelompok kucing ini suka mainan seperti tikus tikusan serta mainan berbentuk kecil lainnya. Kucing jenis ini bukan termaksud tipe kucing yang aktif, karena kucing jenis ini lebih senang dekat dengan majikannya dari pada berkumpul dengan kucing jenis lainnya. Harga kucing ini di bandrol cukup mahal sekitar 500 dolar – 1500 dolar amerika. |
4. Russian
blue
Kucing russian blue adalah salah satu jenis kucing
yang berbulu pendek. Kucing ini mempunyai ciri khas pada bagian warna pada
bulunya, dengan warna biru ke abu-abuan. Kucing ini adalah jenis kucing yang
terbentuk alami dan di perkirakan berasal dari kota arkhangelsk russia.
Kucing jenis ini juga sering di kenal dapat
berdampingan hidup dengan jenis hewan lainnya walau satu rumah sekali pun.
Kucing ini juga tidak rewel dan berisik dan mungkin hanya beberapa kali
mengeong dalam sehari.
Kelompok kucing jenis ini juga mempunyai kelebihan
dengan adanya ketahanan kesehatan pada penyakit. Harga kucing russian blue
kurang lebih bisa mencapai 3000 dolar amerika pada kualitas yang maksimal.
5. Scottish
fold
Jenis kucing mahal ini mempunyai keunikan pada daun
telinganya. Mungkin jika hampir rata rata kucing jenis lain memiliki daun
telinga yang meruncing, maka kucing scotish fold tidak demikian. Kelompok
kucing satu ini memiliki daun telinga yang menutup dan berbeda dengan kucing
jenis lainnya.
Karakteristik kucing ini memiliki temperamental yang
sedikit lebih tenang, ramah, dan bersahabat dengan hewan peliharaan lainnya di
dalam satu rumah. Mereka juga lebih di kenal sangat senang bermain, setia,
cerdas dan mudah beradaptasi di dalam rumah. Harga kucing ini umumnya bisa
mencapai 3000 dolar amerika pada kualitas terbaiknya.
6. Kucing
siam
Kucing siam merupakan salah satu kucing termahal di
dunia, kucing siam adalah kucing ras murni yang berasal dari thailand. Kucing
siam mempunyai ciri fisik dengan kriteria berbulu pendek, badannya yang
ramping, ekor panjang, dan matanya yang berwarna biru. Kucing ras ini termaksud
kucing yang lincah, aktif dan senang jika berada di sekitar manusia.
Harga kucing untuk ras asli ini bisa di bandrol dengan harga 3000 dolar amerika dengan
kualitas terbaik.
No comments:
Post a Comment